Kamis, 06 Juni 2013

amar ma'ruf dulu baru cintai dan kasihi

hari ini gak ada perubahan tetep hari yang buruk buat aku, tapi aku jadi inget satu hal kalo aku terus putus asa dan gak mau move on berarti hidup aku stuck di sini" aja kan? kenapa aku sedih cuman untuk satu orang? sedangkan aku harus mengabaikan orang" yang sayang aku, Allah kan tidak akan memberikan cobaan diluar batas kemampuan umatnya, semuanya pasti berganti dengan sesuatu yang lebih baik di waktu dan saat yang indah, memang mungkin buatku ini gak adil tapi siapa tau pada akhirnya sangat adil semua ini..

segala sesuatu itu akan baik" saja kalau memang udah berakhir, perjalanan hidup aku masih panjang semoga saja engkau memberikan aku umur yang panjang supaya aku bisa lebih baik lagi dan lagi..

ada kata" yang menari" di otak aku *amar ma'ruf dulu baru cintai dan kasihi* itu kata" buat aku penasaran, aku jujur aja pas nerima kata itu aku gak ngerti sama sekali, ya iyalah gak ngerti orang yang bilangnya juga itu SALAH SAMBUNG, bukan buat aku, tapi gak tau knapa aku mikirin kata" itu pas aku mau tanya orangnya dya gak ngasih jawaban dan menonaktifkan handphone dengan TIISnya, well gpp lah..

coba searching di inet, soalnya aku bosen yang aku browsing di inet seputar parasit dan penyakit kaki gajah, soalnya TA aku soal itu, cacing", parasit, nyamuk, obat"an and many more tentang analis kesehatan, hohohoh
yang aku dapet dari wikipedia adalah :
Amar ma'ruf nahi munkar (al`amru bil-ma'ruf wannahyu'anil-mun'kar) adalah sebuah frasa dalam bahasa Arab yang maksudnya sebuah perintah untuk mengajak atau menganjurkan hal-hal yang baik dan mencegah hal-hal yang buruk bagi masyarakat. Frasa ini dalam syariat Islam hukumnya adalah wajib.
Dalil amar ma'ruf nahi munkar adalah pada surah Luqman, yang berbunyi sebagai berikut:
Hai anakku, dirikanlah salat dan suruhlah manusia mengerjakan yang baik dan cegahlah mereka dari perbuatan yang mungkar dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. Sesungguhnya yang demikian itu termasuk hal-hal yang diwajibkan (oleh Allah).” (Luqman 17)
wah setelah aku browsing lebih dalam lagi ternyata aku dapat pelajaran yang luar biasa berharga, mulai saat ini aku putuskan untuk tidak meratapi nasib terus"an, haha berasa payah gtu meratapi nasib -___-

selama ini aku masih suka gelisah dan kalau anak muda jaman sekarang bilang sih andilau :(
mungkin shalatku masih belum sempurna ya Rabb, aku juga masih kurang bersabar dan harus belajar ikhlas lebih baik lagi..


2 komentar: